Renungan Harian 29 Mei 2025
Hari Raya Kenaikan Tuhan
Bacaan Injil: Luk 24:46-53
Peristiwa kenaikan Tuhan kita Yesus Kristus merupakan peristiwa iman yang sangat agung. Para murid menyaksikan dengan sukacita kenaikan Tuhan. Bahkan Pemazmur menyerukan, Allah telah naik diiringi sorak sorai, Tuhan mengangkasa diiringi bunyi sangkakala.
Mengapa peristiwa ini menjadi peristiwa sukacita? Karena Yesus kembali ke Surga, bersatu dengan BapaNya. Peristiwa Yesus dimuliakan di tempat Allah sendiri. “Sebab Kristus bukan masuk ke dalam tempat kudus buatan tangan manusia yang hanya merupakan gambaran saja dari yang sebenarnya, tetapi ke dalam sorga sendiri untuk menghadap hadirat Allah guna kepentingan kita.” (Ibr 9:24).
Peristiwa kenaikan Tuhan ini juga merupakan peristiwa agung yang menyadarkan jaminan keselamatan bagi kita. Yesus yang adalah manusia seperti kita, kecuali dalam dosa, telah duduk dalam surga untuk mempersiapkan tempat bagi kita. Surga menjadi dambaan dan harapan setiap manusia. “Jadi, saudara-saudara, oleh darah Yesus kita sekarang penuh keberanian dapat masuk ke dalam tempat kudus, karena Ia telah membuka jalan yang baru dan yang hidup bagi kita melalui tabir, yaitu diriNya sendiri, dan kita mempunyai seorang Imam Besar sebagai kepala Rumah Allah.” (Ibr 10:19-21). Inilah sukacita jaminan keselamatan bagi kita.
Peristiwa kenaikan Tuhan bukanlah peristiwa perpisahan dengan kita. Yesus tidak meninggalkan kita dan terpisah total. Dalam keyakinan iman, Yesus tetap hadir dalam hidup kita. Yesus tidak membiarkan kita berjalan sendiri. Dalam berbagai macam ragam cara Dia tetap hadir dan tinggal bersama kita. Dia mengutus RohNya untuk selalu menyertai kita. Bahkan Dia hadir sendiri terutama dalam Ekaristi.
Peristiwa kenaikan Tuhan ini juga merupakan peristiwa perutusan Gereja. Ketika para murid melihat kebangkitan dan sekaligus kenaikan Tuhan, mereka tidak berhenti pada taraf takjub. Tetapi iman mereka semakin berkobar-kobar dan mereka memberi kesaksian. Sebab, mereka sadar tugas yang telah diberikan oleh Yesus. “dalam namaNya berita tentang pertobatan dan pengampunan dosa harus disampaikan kepada segala bangsa, mulai dari Yerusalem. Kamu adalah saksi dari semuanya ini. Dan Aku akan mengirim kepadamu apa yang dijanjikan BapaKu. Tetapi kamu harus tinggal di dalam kota ini sampai kamu diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi.” (Luk 24:47-49). Tugas ini kita emban hingga saat ini. Evangelisasi terus kita kobarkan dengan berbagai cara agar semakin banyak orang yang diselamatkan.
Oleh karena itu, marilah kita semakin memantapkan iman kepercayaan kita kepada Yesus sebagai jaminan keselamatan. Dia telah naik ke surga agar kita pun dimuliakan olehNya. Selain itu, kita juga harus sadar bahwa kita diutus. Kita diberi tugas untuk memberi kesaksian iman dengan berbagai bentuk dan karya hidup kita.
Selamat merayakan hari raya kenaikan Tuhan kita Yesus Kristus, Tuhan memberkati dan Ave Maria!