Merawat Iman OMK

1

Doom, Komsos KMS.com-Orang Muda Katolik (OMK) Paroki Maria Bintang Laut Doom, berkomitmen untuk mengadakan ibadat dan pertemuan secara berkala. Maka pada Minggu (7/8/2022) dengan didampingi Diakon Jose Kabalesi mereka mengadakan ibadat bersama sebagai wujudnyata dari partisipasi dalam kehidupan menggereja. Berdasarkan Informasi yang didapat dari Diakon Jose, bahwa dalam renungannya pada pertemuan itu, ia lebih menyoroti bagaimana OMK merawat imannya. Bahwasanya merawat iman itu adalah dengan mencintai kehidupan doa, entah doa pribadi, doa  bersama dalam keluarga maupun doa bersama dalam lingkungan gereja yang lebih luas.

        OMK Doom, walaupun dalam jumlah yang kecil, tidak menyurutkan semangat mereka untuk lebih aktif dalam kehidupan menggereja, khususnya gereja pada tingkat Paroki. Karena itulah perlu adanya pendampingan secara terus menerus untuk orang muda Katolik yang punya kesadaran dalam hidup menggereja seperti ini. Diakon Jose selain memberi asupan rohani juga mengajak OMK Doom untuk tidak boleh menolak kepercayaan untuk mengemban tugas-tugas dalam lingkup gereja. Demikian wejangan Diakon Jose dalam renungannya. 

    Bila didalami lebih jauh OMK, merupakan salah satu modal sosial yang dapat membantu mengembangkan kehidupan gereja. Sehingga gereja perlu memberi perhatian kusus kepada OMK. Keterlibatan OMK dalam kehidupan menggereja akan berdayaguna, tergantung sejauhmana gereja memercayakan mereka. Lihat saja pertemuan rutin Mingguan yang telah dilakukan OMK Doom, sejatinya lahir dari sebuah kesadaraan akan pentingnya perjuampaan di antara kalangan kaum muda. Dalam perjumpaan itulah mereka akan belajar untuk mendesain kehidupan bersama sebagai anggota gereja yang hidup di era digital ini.  Semoga orang muda Katolik tidak hanya sekadar mengadakan perkumpulan semata tetapi juga mesti ada kontribusi untuk kehidupan gereja. (Jose/Editor; MS)