Aku percaya. Tolonglah aku yang tidak percaya ini!

139

Renungan Harian, Senin , 24 Februari 2025
Bacaan I: Sir 1:1-10
Mazmur Tanggapan: Mzm 93:1ab.1c-2.5
Bait Pengantar Injil: 2Tim 1:10b
Bacaan Injil: Mrk 9:14-29

Bagi orang percaya tidak ada yang mustahil. Di dalam Tuhan senantiasa terbuka mukjizat. Kuasa Allah lebih besar ketimbang kuasa roh-roh yang dapat menghancurkan hidup manusia.

Dalam bacaan Injil hari ini, Yesus berhadapan dengan seorang anak yang mengalami bisu dan tuli. Dikatakan, dia kerasukan roh yang membuat menjadi bisu dan tuli. Dan daya kuasa roh itu sangat kuat. Sampai-sampai murid-muridNya pun tak mampu mengusirnya. Namun, di hadapan Yesus, kuasa roh tiada artinya apa-apa.

“Hai kau roh yang menyebabkan orang menjadi bisu dan tuli, Aku memerintahkan engkau, keluarlah dari pada anak ini dan jangan memasukinya lagi!” (Mrk 9:25). Dan roh itu pun segera keluar dari anak tersebut.

Jika orang percaya pasti dipulihkan.

Dalam hidup kita pun, sadar tidak sadar, kita terjerat dalam belenggu yang sangat menyesakkan. Kita tak berdaya! Secara manusiawi seakan kita tak mampu berbuat apa-apa lagi. Namun, percayalah, bersama Yesus belenggu itu pun bisa dihancurkan.

Marilah membangun kepercayaan yang kokoh kepada Yesus. Bukalah hati dan berdoalah, “Aku percaya. Tolonglah aku yang tidak percaya ini!” (Mrk 9:24), nisacaya beban hidupmu akan diangkat.

Jangan ragu dengan kuasa doa! Doa yang tumbuh dari iman mendalam pasti membawa pembebasan dan mukjizat.

Tuhan memberkati dan Ave Maria!